Chloramphenicol

iPendidikan.com - Dear teman sejawat, kali ini kami akan berbagi informasi mengenai salah satu obat yang cukup terkenal dikalangan medis yaitu klorampenikol. Berikut penjelasan singkat tentang obat ini.

Kloramfenikol merupakan antibiotik yang memiliki aktifitas bakteriostatik, tetapi pada dosis yang tinggi bersifat bakterisid. Kloramfenikol dinilai efektif terhadap bakteri aerob gram positif. Contohnya Streptococcus pneumoniae, serta terhadap bakteri gram negatif, diantaranya Vibio cholerae, Brucella, Cepacia, & Shigella.

Indikasi.

  • Penyakit tifus.
  • Salmonelosis.
  • Paratifus.
  • Infeksi yang disebabkan oleh  H. Influenzae.
  • Bakteremia.
  • Meningitis.
  • Serta infeksi berat lainnya yang tidak dapat disebutkan satu-satu.

Dosis.

  • Dewasa : 50 mg perKg BB sehari dalam dosis terbagi 3 sampai 4.
  • Anak2 & Bayi berusia lebih dari 2 minggu : 50 mg/Kg BB sehari terbagi dalam dosis 3 sampai 4.
  • Bayi prematur/bayi yang berusia kurang dari 2 minggu: 25 mg/Kg BB sehari dalam dosis terbagi 4.

Kontraindikasi.


  • Pasien yang hipersentisif terhadap klorampenikol.
  • Mengalami reaksi toksik dengan klorampenikol.
  • Tidak boleh digunakan untuk menyembuhkan influenza, batuk, pilek, infeksi tenggorokan, maupun untuk mencegah infeksi ringan. Karena di khawatirkan bakteri akan resisten pada kloramfenikol.


Setiap kapsul Chorampenicol mengandung klorampenikol 500 mg.

Efek Samping.

  • Gangguan saluran cerna.
  • Reaksi toksik.
  • Reaksi hipersensitif.

Interaksi Obat.

Kloramfenikol dapat menghambat siklofosfamid, tolbutamid, fenobarbital, fenitoin, & dikumarol.

Apabila diberikan kloramppfenikol dalam jangka panjang, maka dianjurkan untuk periksa hematologi. Karena dapat menyebabkan tumbuhnya mikroorganisme yang tidak sensitif terhadap jamur.

Hati-hati !! Pemakaian kloramfenikol pada ibu hamil, m3nyusui, BBLR, serta bayi prematur.

Chlorampenicol diproduksi oleh PT Indofarma.
Harga 1 box (10 strip @10 kapsul) kisaran antara Rp. 40.000,- hingga 41.300,- (HET)

Demikian review singkat tentang kloramfenikol. Semoga bermanfaat bagi teman2 yang membutuhkan informasi obat ini.
Terima kasih atas kunjungannya. Salam, Tim iPendidikan.