Merislon Untuk Penyembuhan Vertigo dan Gangguan Keseimbangan

Merislon
Merislon mengandung betahistine mesilate 6 mg.

PERBIDKES.com - Betahistine mesilate adalah kristal/serbuk yang berwarna putih, tak berbau, & agak pahit. Betahistine mesilate higroskopik & sangat larut dalam air, mudah larut dalam acetic acid (100) serta sedikit larut dalam ethanol (99.5). Betahistine mesilate juga larut dalam larutan hydrochoric acid.

Indikasi.

Vertigo & Dizznines (kepeningan) yang berhubungan dengan penyakit vertigo perifer, sindrom meniere, & penyakit meniare.

Kontra Indikasi.

  • pasien yang hipersensitif terhadap bahan obat ini.
  • Pasien yang menderita feokromositoma (tumor yang berasal dari sel2 kromafin kelenjar adrenal, yang menyebabkan pembentukan katekolamin berlebihan).

Dosis.

Harus sesuai dengan petunjuk dokter.

Adapun dosis yang terdapat pada brosur obat ini adalah:
  • Dewasa: 1 - 2 tablet (6 - 12 mg betahistine mesilate) 3 kali perhari, diberikan secara oral (mulut) sesusah makan.

Dosis juga harus disesuaikan dengan umur pasien & keadaan penyakit.

Efek Samping.

  • Mual.
  • Muntah.
  • Gangguan saluran cerna.
  • Reaksi hipersensitif.
  • Ruam pada kulit.

Harus berhati-hati jika diberikan kepada pasien dengan riwayat ulkus maupun asma bronkial.

Ingat ! Keamanan penggunaan Merislon pada wanita hamil masih belum diketahui secara pasti.

Merislon diproduksi oleh PT Eisai Indonesia di bawah lisensi Eisai Co. Ltd.
Harga 1 box (10 strip @ 10 tablet) berkisar antara Rp. 400.000,- hingga 423.677 (HET).

Baca juga selanjutnya: Captopril obat antihipertensi.