Protista - Ciri-ciri umum, Klasifikasinya

PERBIDKES.com - Kingdom Protista adalah kelompok organisme eukariotik yang bersifat uniseluler maupun multiseluler. Anggota dari kingdom ini memiliki kemiripan dengan hewan, tumbuhan maupun jamur.

Protista berkembang biak dengan cara s3ksual & as3ksual.
Secara s3ksual dengan cara pembelahan biner, sedangkan pada as3ksual dengan cara konjugasi maupun dengan cara gametogami, baik isogami maupun anisogami.

Kingdom protista dikelompokkan menjadi tiga, yaitu:
  1. Protista mirip hewan.
  2. Protista mirip tumbuhan.
  3. Protista mirip jamur.

1. Protista Mirip Hewan.

Kebanyakan protista yang mirip hewan adalah dari anggota Protozoa.
Protozoa berasal dari kata yunani, yaitu protos & Zoon. Protos bearti mula-mula/pertama, sedangkan Zoon artinya hewan, jadi protozoa diartikan sebagai hewan yang pertama.

A. Ciri2 dari protozoa.
  • Uniseluler (bersel satu).
  • Memiliki organisasi sel yang sederhana.
  • Cara hidupnya ada yang saprofit, parasit, & ada juga yang hidup bebas.
  • Protozoa memiliki beraneka ragam bentuk yaitu memanjang, lonjong, bulat, serta ada yang berubah-rubah.
  • Kebanyakan hidup berkoloni ditempat-tempat yang berair (akuatik).
  • Dapat bergerak aktif dengan alat gerak berupa rambut getar (silia), kaki semu (pseudopodium), bulu cambuk (flagela), untuk melekat maupun bergerak pada organisme lain.
  • Apabila keadaan lingkungan kurang menguntungkan maka protozoa akan membungkus diri dengan membentuk sista untuk mempertahankan diri.
  • Protozoa berukuran mikroskopis, yaitu berukuran kurang dari 10 & ada yang nyampai 6 mm, walaupun jarang.
B. Reproduksi Protozoa.
Protozoa berkembang biak dengan cara as3ksual yaitu dengan membelah diri.

C. Klasifikasi Protozoa.
Protozoa berdasarkan alat geraknya dibagi menjadi empat filum, yaitu:
1). Filum Rhizodopa.
Ciri-ciri filum rhizodopa adalah mempunyai alat gerak yang berupa kaki semu (pseudopodium), yang termasuk penjuluran protoplasma. Terdapat dua tipe kaki semu, yaity tipe filopodia (mempunyai penjuluran yang runcing & bercabang serta protoplasmanya tersusun dari ektoplasma aja), & tipe lobodia (mempunyai bentuk agak lebar dengan ujung penjuluran berbentuk tabung serta protoplasmanya tersusun dari ektoplasma & endoplasma.
2). Filum Ciliata.
Ciri-ciri dari filum ciliata yaitu:
  • Selnya mempunyai dua macam nukleus, yatu mikronukleus & makronukleus.
  • Termasuk hewan yang bersel satu (monoseluler).
  • Hidup di dalam air laut, air tawar, serta ada juga yang hidup bersimbiosis komensalisme di dalam usus vertebrata (sebagai parasit).
  • Bergerak dengan rambut getar yang menutupi seluruh permukaan tubuhnya. Rambut getarnya lebih pendek dari pada flagela.
Contoh anggota dari filum ini adalah Paramecium.

3). Filum Sporozoa.
Ciri-ciri dari filum sporozoa yaitu:
  • Makanannya diperoleh dengan cara menyerap makanan dari inangnya.
  • Kebanyakan hidup sebagai parasit pada manusia maupun hewan.
  • Bereproduksi dengan cara as3ksual (skizogomi & sporogoni), & dengan cara s3ksual lewat persatuan mikrogamet (gamet jantan) dengan makrogamet (gamet betina) yang berlangsung didalam tubuh.
  • Tidak mempunyai alat gerak, jadi untuk bergerak dengan cara mengubah kedudukan tubuhnya.
  • Respirasi & eskresi terjadi dengan cara difusi lewat seluruh permukaan tubuhnya.
Contoh dari filum ini diantaranya adalah Plasmodium falciparum, Plasmodium malarie, Plaamodium ovale.

4). Filum Flagellata.
Biasanya anggota dari filum flagellata hidup bebas di dalam air serta ada juga yang hidup sebagai parasit pada hewan maupun manusia sehingga menyebabkan penyakit pada usus & k3lam!n serta ada juga yang hidup sebagai saprofit pada organisme yang mati.

Filum flagellata memiliki ciri khas yaitu terdapat satu/beberapa bulu cambuk pada ujung anterior tubuh yang berfungsi sebagai alat indra, alat gerak, berenang, serta untuk membawa makanan ke mulut. Salah satu anggota filum flagellata adalah flagellata heterotrof (tidak mempunyai klorofil) yang dinamakan zoomastigophora/zooflagellata (flagellata hewan). Contohnya diantaranya adalah Trichomonas va9!nalis, Trypqnosoma sp, Giardia lambria, Leishmania sp.

Cukup sampai disini dulu ya......untuk protista lainnya nunggu update lagi ya....
Terima kasih atas kunjungannya. Baca juga juga Sepuluh fakta unik tentang Bidan.
Salam, Tim Perbidkes.